Implementasi model kolaborasi pentahelix dalam pengembangan sumber daya manusia UMKM

Authors

  • Muhammad Faisal Najmudin Universitas Pendidikan Indonesia
  • Ace Suryadi Universitas Pendidikan Indonesia
  • Asep Saepudin Universitas Pendidikan Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.22460/as.v6i3.17681

Keywords:

UMKM, kolaborasi pentahelix, sahabat UMKM, sumber daya manusia

Abstract

Di tengah pandemi covid-19 UMKM seharusnya dapat menghasilkan lapangan pekerjaan yang luas. Para pelaku UMKM mengharuskan sumber daya manusianya agar dapat bertahan dan unggul dalam persaingan. Untuk memaksimalkan UMKM diperlukan adanya kolaborasi yang melibatkan partisipasi dari berbagai pihak untuk meningkatkan kualitas dan kemajuan UMKM. Dengan adanya berbagai permasalahan terhadap pelaku UMKM di tengah covid-19, pengembangan sumber daya manusia pelaku UMKM merupakan salah satu solusi untuk meningkatkan kualitas. Pengabdian kepada Masyarakat yang dilaksanakan bertujuan untuk membantu pengembangan UMKM sebagai fasilitator dan inkubator. Pelaksanaan Pengabdian ini dilakukan di Kelurahan Cibeureum Kota Cimahi dalam rangka pengembangan UMKM. Model kolaborasi pentahelix yang terdapat lima pemangku kepentingan (stakeholders) yang berkolaborasi dalam pengembangan yakni pemerintah, akademisi, media, masyarakat dan sahabat UMKM, dan swasta. Hasil dari pengabdian ini terbentuknya Sahabat UMKM yaitu sebuah kelompok yang berupaya untuk membantu, mengarahkan, dan mendukung individu/kelompok UMKM mulai dari perencanaan, pelaksanaan, pengembangan, dan evaluasi dalam pengembangan usahanya dalam kolaborasi pentahelix yang dilaksanakan. Pengabdian ini merupakan langkah fundamental untuk meningkatkan kapasitas UMKM di Kelurahan Cibeureum Kota Cimahi Provinsi Jawa Barat.

Author Biographies

Muhammad Faisal Najmudin, Universitas Pendidikan Indonesia

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Masyarakat, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Pendidikan Indonesia

Ace Suryadi, Universitas Pendidikan Indonesia

Dosen Program Studi Pendidikan Masyarakat, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Pendidikan Indonesia

Asep Saepudin, Universitas Pendidikan Indonesia

Dosen Program Studi Pendidikan Masyarakat, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Pendidikan Indonesia

References

Anggraeni, W. C., Ningtiyas, W. P., & Nurdiyah, N. (2021). Kebijakan pemerintah dalam pemberdayaan UMKM di masa pandemi Covid-19 di Indonesia. Journal of Government and Politics (JGOP), 3(1), 47–65.

Ardiana, I., Brahmayanti, I. A., & Subaedi, S. (2010). Kompetensi SDM UKM dan pengaruhnya terhadap kinerja UKM di Surabaya. Jurnal Manajemen Dan Kewirausahaan, 12(1), 42–55.

Awaluddin, M. (2015). Digital Entrepreneurship. PT. Gramedia Pustaka Utama.

Dinas Koperasi dan Usaha Kecil. (2022). Jumlah Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Berdasarkan Kabupaten/Kota di Jawa Barat Tahun 2016-2021. Ekonomi. https://opendata.jabarprov.go.id/id/dataset/jumlah-usaha-mikro-kecil-menengah-umkm-berdasarkan-kabupatenkota-di-jawa-barat

Effendy, A., & Sunarsi, D. (2020). Persepsi Mahasiswa Terhadap Kemampuan Dalam Mendirikan UMKM Dan Efektivitas Promosi Melalui Online Di Kota Tangerang Selatan. Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi), 4(3). https://doi.org/10.31955/mea.v4i3.571

Gunawan, C. I., Solikhah, S. Q., & Yulita, Y. (2021). Model Pengembangan Manajemen Sumber Daya Manusia UMKM Sektor Makanan dan Minuman di Era Covid-19. JURNAL AKUNTANSI, EKONOMI Dan MANAJEMEN BISNIS, 9(2), 200–207.

Hasanah, H. (2017). Teknik-teknik observasi (sebuah alternatif metode pengumpulan data kualitatif ilmu-ilmu sosial). At-Taqaddum, 8(1), 21–46.

Herdiansah, A. G. (2020). PENGEMBANGAN POTENSI KEWIRAUSAHAAN DENGAN PRINSIP PENTA HELIX DI DESA MARGAMEKAR KABUPATEN SUMEDANG. Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(3), 539–547.

Ishak, P., & Sholehah, N. L. H. (2021). Implementasi Model Pentahelix Dalam Pengembangan UMKM Dimasa Pandemi Covid-19. Gorontalo Accounting Journal, 4(2), 207–224.

Islamy, I. (2019). Penelitian Survei dalam Pembelajaran dan Pengajaran Bahasa Inggris. Purwokerto: Universitas Muhammadiyah Purwokerto.

Karunia, R. M., Puspaningtyas, A., & Rohim, A. I. (2020). Implementasi Model Penta Helix Dalam Pengembangan Ekonomi Kreatif Di Surabaya Studi Pada (Kampung Kreatif Putat Jaya) Surabaya.

M, B. D., Wadu, R. B., & Nopiyanti, A. (2021). Daya Dukung Penta Helix Terhadap Kinerja Manajemen UMKM di Serang Banten. Deepublish.

Mahalizikri, I. F. (2019). Membangun Dan Mengembangkan Serta Meningkatkan UMKM Di Desa Tenggayun. IQTISHADUNA: Jurnal Ilmiah Ekonomi Kita, 8(2), 185–194.

Permana, S. H. (2017). Strategi peningkatan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Indonesia. Aspirasi, 8(1), 93–103.

Pramudia, J. R. (2013). Belajar Sepanjang Hayat. EDUKASIA Press.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional.

Putri, E. H. (2017). Efektivitas Pelaksanaan Program Pengembangan Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM) Di Kota Samarinda (Studi Pada Dinas Koperasi Dan UMKM Kota Samarinda). EJournal Administrasi Negara, 5(1), 5431–5445.

Sari, Y. P., Farida, I., & Hetika, H. (2019). Model Pendampingan Umkm Pengolahan Hasil Laut Dengan Metode Pendekatan Pendampingan Terintegrasi. Monex: Journal of Accounting Research, 8(1), 293–302.

Sofyan, S. (2017). Peran UMKM (usaha mikro, kecil, dan menengah) dalam Perekonomian Indonesia. Bilancia: Jurnal Studi Ilmu Syariah Dan Hukum, 11(1), 33–64.

Suari, L. R. D. (2022). Model Pentahelix dan Kalkulasi Harga Pokok Produksi pada Usaha Kecil Pengrajin Endek di Desa Busungbiu Selama Pandemi Covid-19. Jurnal Akuntansi Profesi, 13(1), 204–212.

Suindari, N. M., & Juniariani, N. M. R. (2020). Pengelolaan keuangan, kompetensi sumber daya manusia dan strategi pemasaran dalam mengukur kinerja usaha mikro kecil menengah (UMKM). KRISNA: Kumpulan Riset Akuntansi, 11(2), 148–154.

Sunarsi, D. (2018). Pengembangan Sumber Daya Manusia Strategik & Karakterisrik Sistem Pendukungnya: Sebuah Tinjauan. Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi), 2(3), 178–194.

Sunarsi, D. (2019). Penerapan MSDM Strategis Dalam Upaya Meningkatkan Kemampuan Organisasi dalam menyongsong Revolusi 4.0. Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi), 3(1). https://doi.org/10.31955/mea.v3i1.601

Supriyanto, S., & Iskandar, F. (2022). IMPLEMENTASI KOLABORASI MODEL PENTAHELIX DALAM RANGKA MENINGKATKAN PEMBERDAYAAN UMKM EX LOKALISASI DOLLY PADA MASA PANDEMI COVID 19 (Studi Kasus DS. Point). Governance, JKMP (Governance, Jurnal Kebijakan & Manajemen Publik), 12(1), 71–91.

Wahyudiati, D., & Isroah, I. (2018). Pengaruh Aspek Keuangan Dan Kompetensi Sumber Daya Manusia (Sdm) Terhadap Kinerja Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (Umkm) Di Desa Kasongan. Jurnal Profita: Kajian Ilmu Akuntansi, 6(2).

Widjajanti, K. (2011). Model pemberdayaan masyarakat.

Downloads

Published

2023-11-09