Analisis media pembelajaran papintung pada materi operasi hitung perkalian siswa kelas II sekolah dasar

Authors

  • Rinna Mubayyanatul Haq Universitas Pendidikan Indonesia
  • Karlimah Karlimah Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Tasikmalaya, Jl. Dadaha No.18 Kota Tasikmalaya, Indonesia
  • Ika Fitri Apriani Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Tasikmalaya, Jl. Dadaha No.18 Kota Tasikmalaya, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.22460/collase.v8i2.24288

Abstract

Materi operasi hitung perkalian adalah pelajaran wajib yang harus dipelajari siswa disemua jenjang pendidikan. Perkalian merupakan modal awal bagi siswa untuk mempelajari semua bidang ilmu pengetahuan setelah penjumlahan dan pengurangan. Dalam mempelajari materi perkalian siswa harus memahami konsep terlebih dahulu karena perkalian tidak hanya ditemui oleh siswa selama pembelajaran, tetapi akan ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan kebutuhan media dan kendala yang dialami dalam pembelajaran operasi hitung perkalian. Adapun hasil penelitian yang dilakukan melalui wawancara dan observasi di salah satu SD di Kabupaten Ciamis menunjukan bahwa terdapat keterbatasan media serta kendala yang dialami oleh siswa dan guru selama proses pembelajaran berlangsung seperti penggunaan tabel perkalian yang dirasa kurang efektif dalam menyampaikan konsep dasar perkalian. Oleh karena itu, diperkukannya sebuah pengembangan media pada materi operasi hitung perkalian yang sesuai dengan kebutuhan karakteristik tersrbut.

Kata Kunci: Perkalian, Media pembelajaran, Siswa kelas II SD

Downloads

Published

2025-03-31

Issue

Section

Articles