PENGGUNAAN MEDIA VIDEO ANIMASI BERBANTUAN SCRATCH MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE TERHADAP KEMAMPUAN BERFIKIR KREATIF SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA MATERI DAUR HIDUP HEWAN KELAS IV

Authors

  • Lenny Lenggogeni SD Cerdas Muthahhari
  • Siti Ruqoyyah IKIP Siliwangi

DOI:

https://doi.org/10.22460/collase.v4i2.5687

Abstract

Abstrak

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kreatifitas siswa dalam mengikuti pembelajaran IPA materi daur hidup hewan, pemanfaatan media yang belum maksimal, serta belum terintegrasikannya pembelajaran IPA yang memanfaatkan kemampuan TIK siswa. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran mengenai skenario dan implementasi, respon siswa dan guru, serta kesulitan yang dialami siswa dalam penggunaan media video animasi berbantuan scratch melalui model pembelajaran picture and picture pada mata pelajaran IPA materi daur hidup hewan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalam metode deskriptif kualitatif.  Dalam penelitian ini, subjek yang diambil adalah 24 siswa SD kelas IV di salah satu SD swasta di kota Bandung. Data pada penelitian ini diperoleh dari tes, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa pelaksanaanya berjalan dengan sangat baik ditandai dengan terjalinnya komunikasi yang baik antara siswa dan guru, serta siswa memperoleh pengalaman belajar yang lebih bermakna. Respon siswa dan guru pun sangat baik ditandai dengan meningkatnya kreatifitas siswa melalui pretest dan posttest dan adanya perubahan positif terhadap  keaktifan siswa dan semangat guru. Kesulitan yang dihadapi siswa dalam menyelesaikan tugas-tugas dalam pembelajaran dapat diatasi dengan baik.

 

Kata Kunci: Kemampuan Berfikir Kreatif, Media Video Animasi Berbantuan Scratch, Model Pembelajaran Picture and Picture .

Downloads

Published

2021-03-31

Issue

Section

Articles