PERAN PENDIDIK DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PADA ANAK DENGAN METODE ANAK HEBAT (AHE) DI LEMBAGA BIMBINGAN BELAJAR AHE BRILLIANT KABUPATEN KARAWANG

Authors

  • Lathifah Fairuz Chaszallie Universitas Singaperbangsa Karawang

DOI:

https://doi.org/10.22460/comm-edu.v6i2.13800

Keywords:

Peran Pendidik, Kemampuan Membaca Pada Anak, Metode AHE

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mendeskripsikan bagaimana peran pendidik dan apa saja faktor pendukung dan penghambat peran pendidik dalam dalam meningkatkan kemampuan membaca pada anak dengan metode Anak Hebat (AHE) di Lembaga Bimbingan Belajar AHE Brilliant Kabupaten Karawang. Hal tersebut dilatarbelakangi dengan adanya permasalahan kesulitan membaca yang dialami oleh anak, maka pendidik diharuskan untuk berpikir kembali bagaimana caranya agar dapat meningkatkan kemampuan anak dalam hal membaca tanpa merasa terbebani. Adanya kesulitan membaca pada anak akan berpengaruh pada proses pembelajaran yang akan dilakukan oleh anak. Selain itu, kesulitan membaca juga akan mempengaruhi aspek-aspek emosional dan psikologi pada anak di perkembangan selanjutnya. Sehingga, diperlukan adanya pembimbing dan pembinaan secara rutin kepada anak oleh pendidik yang berpengalaman dalam mendidik anak yang mengalami kesulitan membaca. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Subjek penelitian berjumlah lima orang, terdiri dari satu ketua lembaga, dua pendidik/guru, dan dua orang tua peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan mengidentifikasi data yang dikumpulkan kemudian disintesiskan dan disusun. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) peran pendidik dalam meningkatkan kemampuan membaca pada anak dengan metode Anak Hebat (AHE) di Lembaga Bimbingan Belajar AHE Brilliant sudah dilaksanakan dengan cukup baik, sesuai dengan teori yang membahas tentang peran pendidik, dan (2) Terdapat faktor pendukung dan penghambat peran pendidik dalam meningkatkan kemampuan membaca pada anak dengan metode Anak Hebat (AHE) yaitu terdiri dari sarana dan prasarana, komunikasi yang terjalin baik antara pendidik dan anak, lingkungan belajar yang baik dan nyaman, lalu bentuk partisipasi peran pendidik dalam proses pembelajaran yang berpengaruh terhadap hasil pembelajaran, serta faktor pendukung dan penghambat lainnya seperti keterampilan pendidik yang sudah memiliki lisensi, motivasi belajar dan semangat anak, serta strategi dan metode pembelajaran yang digunakan.

 

 

Downloads

Published

2023-05-29

Issue

Section

Articles