PEMBELAJARAN KEGIATAN JUAL BELI MELALUI MODEL PEMBELAJARAN ROLE PLAYING PADA SISWA KELAS III SEKOLAH DASAR

Authors

  • Rochman Rochman Ikip Siliwangi
  • Faridillah Fahmi Nurfurqon Ikip Siliwangi
  • Deden Herdiana Altaftazani IKIP Siliwangi

DOI:

https://doi.org/10.22460/collase.v4i6.5751

Abstract

Pembelajaran IPS merupakan salah satu mata pelajaran pokok dalam kurikulum pendidikan bahasa Indonesia, termasuk jenjang sekolah dasar.Tujuan penelitian ini adalah untuk menelaah Skenario dan implementasi pembelajaran kegiatan jual beli melalui model pembelajaran role playing pada siswa kelas III SD.Dari hasil observasi rendahnya belajar siswa pada pelajaran IPS terlihat siswa merasa cepat bosan dan kurang termotivasi sehingga siswa menjadi sulit memahami materi.Untuk mengatasi permasalahan tersebut,peneliti menggunakan model pembelajaran role playing pada siswa kelas III SD untuk meningkatkan pembelajaran kegiatan jual beli.Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif,peneliti ingin menggambarkan mengenai pembelajaran kegiatan jual beli melalui model pembelajaran role playing pada siswa kelas 3 SD.Harapannya supaya peneliti bisa menjelaskan upaya-upaya yang dilakukan oleh guru dalam memperbaiki kualitas pembelajaran, khususnya pembelajaran kegiatan jual beli.Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas III SDN Sariwangi Tahun ajaran 2019-2020.Berdasarkan hasil yang diperoleh selama pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan model role playing menunjukkan hasil yang sangat baik. Hal tersebut membuktikan bahwa pada penelitian ini menunjukkan keberhasilan dalam pembelajaran kegiatan jual beli melalui model pembelajaran role playing pada siswa kelas III SDN Sariwangi.

References

Uno, Hamzah B. (2018). Model Pembelajaran Menciptakan Proses Belajar Mengajar yang

Kreatif dan Efektif. Jakarta: PT. Bumi Angkasa.

Afroh, siti. (2010). PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATERI JUAL BELI MATA PELAJARAN IPS MELALUI METODE ROLE PLAYING SISWA KELAS III MI.ISLAMIYAH. 28–44.

Aisyah. (2016). PROBLEMATIKA PEMAHAMAN TEKS BACAAN PADA PELAJARAN BAHASA INDONESIA SISWA KELAS IV MI IANATUSSHIBYAN SEMARANG TAHUN AJARAN 2015/2016. 1–10.

Anshor, S. (2016). PEMAHAMAN KONSEP JUAL BELI DALAM PEMBELAJARAN IPS DI SEKOLAH DASAR MELALUI METODE ROLE PLAYING. Journal of Chemical Information and Modeling, 6(2), 1689–1699. https://doi.org/10.1017/CBO9781107415324.004

Hadijah, S. (2018). ANALISIS RESPON SISWA DAN GURU TERHADAP PENGGUNAAN MULTIMEDIA INTERAKTIF DALAM PROSES PEMBELAJARAN MATEMATIKA. Journal of Materials Processing Technology, 1(1), 1–8. https://doi.org/10.1109/robot.1994.350900

Kartini, T. (2007). Penggunaan Metode Role Playing untuk Meningkatkan Minat Siswa dalam Pembelajaran Pengetahuan Sosial di Kelas V SDN Cileunyi I Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Jurnal Pendidikan Dasar, 2(8), 1–5.

Suryahadi, B. W., Marsela, G., Aprianingsih, N., Novitasari, & Aulia, R. 2018. (2018). PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA SISWA MENGGUNAKAN TEKS EKSPLANASI DAN PEMANFAATNYA SEBAGAI MATERI AJAR TINGKAT SMK. 73–264.

Zulaikha, D. (2014). Korelasi kemampuan membaca pemahaman dengan menulis karangan narasi.

Downloads

Published

2021-12-02

Issue

Section

Articles