EFEKTIVITAS MODEL PROJECT BASED LEARNING PADA KETERAMPILAN MENULIS TEKS EKSPLANASI PESERTA DIDIK SMP KELAS VIII

Penulis

  • Alya Tarisa IKIP Siliwangi
  • Via Nugraha IKIP Siliwangi
  • Woro Wuriyani IKIP Siliwangi

DOI:

https://doi.org/10.22460/parole.v7i2.22969

Kata Kunci:

model Project Based Learning, Keterampilan Menulis, Teks Eksplanasi

Abstrak

Keterampilan menulis teks yang perlu dikuasai oleh peserta didik kelas VIII SMP salah satunya adalah teks eksplanasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran project based learning pada keterampilan menulis teks eksplanasi peserta didik. Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif kuantitatif. Kelas VIII SMP Bhakti Mulya yang berjumlah 24 orang merupakan subjek penelitian ini. Data didapat berdasarkan hasil penilaian pretest serta posttest, dengan teknik analisis dengan n-gain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebelum menerapkan project based learning rata-rata nilai yaitu 50, dan setelah digunakannya model project based learning rata-rata nilai peserta didik yakni 80. Diperoleh nilai n-gain dari pretest dan posttest sebesar 69% yang termasuk kriteria cukup efektif. Hasil tersebut menerangkan bahwa model project based learning cukup efektif terhadap pembelajaran keterampilan menulis teks eksplanasi SMP kelas VIII..

Referensi

Aeni, E. S., Wuryani, W., & Rostikawati, Y. (2019). Penerapan Metode Copy The Master Pada Pembelajaran Menulis Teks Argumentasi Untuk Meningkatkan Kreativitas Menulis Mahasiswa. Diglosia – Jurnal Pendidikan, Kebahasaan, dan Kesusastraan Indonesia, 3(2), 50–65.

Amil Putri, T., Rustam, R., & Albertus Sinaga. (2022). Model Project Based Learning dalam Menulis Teks Prosedur untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa di SMP. Jurnal Onoma: Pendidikan, Bahasa, dan Sastra, 8(1), 238–247.

Bambang, S. E. M., Rustam, Handayani, R., & Heltien, D. (2024). Model Project Based Learning (PjBL) dalam Menulis Teks Eksplanasi. Jurnal Ilmu Pendidikan Progresif, 8(1), 62-70.

Ismiani, P., Mustika, I., & Sahmini, M. (2020). Penggunaan Bahasa Ibu Dalam Keterampilan Berbicara Pada Pembelajaran Bahasa Indonesia. Parole: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, 3(5), 767–774.

Kosasih, E. (2017). Bahasa Indonesia SMP/MTs Kelas VIII. Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud.

Nugraha, V. & Sari, H. N. (2019). Penggunaan Metode Pembelajaran Berbasis Masalah. Sematik, 8(1), 18–28.

Purnia, D. S., Adiwisastra, M. F., Muhajir, H., & Supriadi, D. (2020). Pengukuran Kesenjangan Digital Menggunakan Metode Deskriptif Berbasis Website. EVOLUSI : Jurnal Sains dan Manajemen, 8(2), 79-92.

Saadah, F. S., San Fauziya, D., & Abdurrokhman, D. (2023). Penggunaan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Project Based Learning Untuk Meningkatkan Kemampuan Menulis Artikel Opini Siswa Kelas XII. Parole: Jurnal Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia, 6(4), 347–358.

Sahmini, M., & Nugraha, V. (2022). Pembelajaran Keterampilan Menulis Cerpen Menggunakan Metode Quantum Learning Dengan Hipnosis Sebagai Upaya Penguatan Karakter Unggul. Semantik, 11(2), 257–270.

Sari, R. T., & Angreni, S. (2018). Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning (PjBL) Upaya Peningkatan Kreativitas Mahasiswa. Jurnal VARIDIKA, 30(1), 79–83.

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Penerbit Alfabeta.

Wandira, A., Nugraha, V., & Primandhika, R. B. (2023). Penerapan Model Problem Based Learning pada PembelajaranTeks Eksposisi Siswa SMA. Parole: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, 6(1), 13–18.

Diterbitkan

2024-03-28